Borneo FC Nyesek, Dua Kali Nyungsep Dijegal Singo Edan di Final Piala Presiden

Arema FC saat tengah merayakan gelar juara Piala Presiden 2022 di Stadion Segiri, Samarinda, Minggu 17 Juli 2022. (instagram Arema FC)

Bandung, tandabaca.id
Taklukkan Borneo FC di leg kedua Final Piala Presiden 2022, dengan mengantongi keunggulan agregat 1-0. Arema FC untuk ketiga kalinya berhasil mendulang gelar juara.

Prestasi pertama didapatkan Arema FC tahun 2017 setelah itu, 2019 dan kini gelar juara turnamen pramusim, turnamen yang selalu diadakan jelang Liga 1 itu, kembali bisa menjadi milik Arema FC.

Gelar juara ini, sekaligus juga bisa menjadi bukti, Arema FC adalah tim sepakbola Indonesia, spesialis juara turnamen pramusim.

Disebut demikian, karena sejak Piala Presiden di gelar, Arema FC adalah satu-satunya klub Liga 1 yang bisa mendulang prestasi sebanyak Singo Edan.

Piala Presiden sudah dilaksanakan sejak 2015, Arema FC sudah juara sebanyak 3 kali. Persib juara gelaran perdana, runnerup Sriwijaya FC.

Gelaran kedua, 2017 juaranya Arema FC dengan runnerup Borneo FC yang saat itu masih bernama Pusamania Borneo.

Gelaran kedua, 2018, juara Persija, runnerup Bali United. Gelaran ketiga, 2019, juara Arema FC, runnerup Persebaya, dan gelaran keempat, 2022, juara Arema FC, runnerup Borneo FC.

Dengan demikian, bisa dikatakan final gelaran keempat yang berlangsung tahun 2022, menjadi ulangan dari final gelaran kedua sebab tim yang berlaga di babak final masih sama.

Pengertian lainnya, Bornoe FC untuk kedua kalinya nyungsep (kalah) dijegal Singo Edan di final Piala Presiden. Harus puas, menjadi runnerup Piala Presiden sebanyak dua kali 2017 dan 2022.

Padahal pelatih yang merajik kekuatan tim Borneo FC 2022 adalah Milomir Seslija, mantan pelatih Arema FC di tahun 2019, lalu. Pelatih yang berhasil mengantarkan Arema FC juara Piala Presiden 2019.

Di Bornoe FC, Milomir Seslija, ternyata gagal mengulang kejayaannya, mengantarkan Borneo FC sebagai juara Piala Presiden 2022.

Arema FC dan Borneo FC bisa dikatakan tim sepkbola yang layak mencapai babak final Piala Presiden 2022, keduanya sama-sama hanya mengalami 1 kali kekalahan selama mengikuti turnamen.

Borneo FC kalah sekali saat dibekuk 0-1 oleh Arema FC di leg pertama final. Sementara Arema FC harus mengakui PSM Makassar di laga perdana fase grup D. ***

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *