Persib Siap Buktikan Kelasnya di Kancah Asia, Berharap Tiga Poin dari Port FC

Duel Persib Vs Port
Ryan Kurnia mencoba melepaskan diri dari kawalan pemain PORT FC. (laman Persib)

Bandung, tandabaca.id
Persib siap buktikan kelasnya sebagai klub elite Indonesia di kancah Asia dengan memenangkan pertarungan kontra Port FC di turnamen AFC Champions League 2 (ACL 2).

Matchday kelima grup F antara Port FC kontra Persib akan berlangsung di Stadion Leo, Pathum Thani, Thailand pada Kamis 28 November 2024.

Secara head to head pada pertandingan pertama kontra Port FC yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat Bandung pada Kamis 19 September 2024.

Dalam laga tersebut, Persib kalah 0-1. Itu adalah kekalahan pertama di awal kampanye Persib berkibar di kancah Asia.

Beruntung, Persib tidak terus terpuruk. Pangeran Biru mampu bangkit dan membuka asa lolos ke fase 16 besar saat kalahkan Lion City Sailor FC (Singapura) di matchday keempat.

Asa itu tentunya harus terus dirawat. Salah satunya melibas Port FC di matchday kelima. Semua itu tidak lain dikarenakan klub asal Thailand tersebut, saat ini tengah menjadi pemuncak grup F ACL 2.

Port FC Tim Bagus

Pelatih Persib Bojan Hodak mengatakan tim asuhan Rangsan Viwatchaichok adalah klub terkaya di Thailand. Tak heran kalau klub tersebut mampu bersaing di papan atas Thai League One dengan Buriram United.

“Port adalah tim yang bagus, mereka adalah salah satu tim terkaya di Thailand dan mereka bisa membeli pemain bagus,” kata coach Bojan.

“Mereka tim yang selalu ada di posisi tiga besar, mereka bermain di AFC dan di laga pertama kami sebenarnya pantas untuk mendapatkan poin,” ulasnya.

Agar bisa lanjut ke fase 16 besar, Marc Klok dkk harus kuatkan komitmen untuk melakukan penebusan, harus mampu kalahkan lawan di kandangnya sendiri.

Peluang itupun ada, pasalnya selama bulan November ini dari empat pertandingan, Port FC gagal meraih kemenangan di kancah domestik.

Asnawi cs hanya berhasil memetik kemenangan lewat keberuntungan kala menaklukkan Zhejiang FC (China) di ACL 2 pada 7 November.

Empat pertandingan Port FC selama bulan November :

2 November 2024 : Bangkok United 2-0 Port FC
7 November 2024 : Zhejiang FC 1-2 Port FC
20 November 2024 : Port FC 1-2 BG Pathum United
23 November 2021 : Uthai Thani 1-1 Port FC

Sementara Persib dalam tren positif enam laga terakhir tak terkalahkan. Selain unbeaten di 11 laga Liga 1 2024-2025, mereka sedang dalam tren menanjak di kancah Asia.

Kekalahan terakhir Pangeran Biru diterima dari Zhejiang FC pada 3 Oktober 2024. Ini membuat mood pemain Persib sedang dalam kondisi bagus.

“Laga melawan Port akan menjadi lebih sulit dan saya harap saat ini kami sedang dalam mood bagus usai meraih kemenangan dan semoga mendapat hasil positif,” harap coach Bojan.

Berikut enam pertandingan terakhir Persib :

18 Oktober 2024 : Persib 2-0 Persebaya
24 Oktober 2024 : Persib 1-1 Lion City Sailors
28 Oktober 2024 : Persib Kediri 0-2 Persib
1 November 2024 : Persib 1-1 Semen Padang
7 November 2024 : Lion City Sailors 2-3 Persib
22 November 2024 : Persib 1-0 Borneo FC

***

BACA INI JUGA
Duel Persib Vs Port FC Sengit, Dimas Drajad dan Asnawi Nyaris Adu Jotos

Response (1)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *