Denny Landzaat Asisten Pelatih di Gerbong Coach Patrick Punya Darah Indonesia

Asisten Pelatih Timnas Indonesia Denny Landzaat

Denny Landzaat Asisten Pelatih yang akan diboyong Coach Patrick Kluivert ke Tanah Air Ternyata ada yang punya ikatan emosional dengan Indonesia.

Bandung, tandabaca.id
Dua asisten yang akan diboyong pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert ke tanah air dibocorkan media online Belanda (nederland) Voetbal International atau Vi.Nl.

Nama kedua asisten pelatih gerbong coach Patrick itu adalah Alex Pastoor dan Denny Landzaat.

Satu dari dua asisten pelatih itu, ternyata juga mempunyai ikatan emosional dengan nusantara, punya darah Indonesia dari garis Ibu yang berasal dari Maluku.

Dia adalah Denny Landzaat, usia 48 tahun, lahir di Amsterdam. Pernah memperkuat sejumlah tim kuat di Belanda seperti Feyenoord, FC Twente dan AZ Alkmaar. Bermain sebagai gelandang tengah atau gelandang bertahan.

Sementara, Alex Pastoor, usia 58 tahun, lahir di Amsterdam. Dia adalah pelatih dan mantan pemain sepak bola Belanda, yang terakhir menjadi manajer Almere City.

Pastoor memulai kariernya sebagai pemain di klub Volendam kemudian pernah juga membela klub Heerenveen, Harelbeke dan Austria Lustenau.

Patrick Kluivert

Nama Patrick Kluivert santer dikabarkan menjadi pelatih Timnas Indonesia menggantikan Shin Tae-Yong.

Patrick adalah legenda sepak bola asal Belanda ini memiliki nama lengkap Patrick Stephan Kluivert.

Lelaki yang lahir di Amsterdam pada 1 Juli 1976 dinilai memenuhi kriteria sebagai pelatih yang mampu membawa Timnas Indonesia ke level yang lebih tinggi.

Patrick juga dikenal sebagai salah satu striker terbaik dalam sejarah sepak bola dunia.

Dengan teknik tinggi, kecerdasan bermain, serta insting gol yang tajam, Patrick mencatatkan banyak prestasi selama kariernya sebagai pemain.

Sebagai pelatih, Kluivert juga memiliki rekam jejak yang cukup mumpuni, termasuk pernah menjadi asisten Louis van Gaal di Timnas Belanda.

Pengalaman ini lah yang membuatnya dinilai cocok untuk menangani Timnas Indonesia, yang tengah membutuhkan sentuhan pelatih berpengalaman internasional.***

BACA INI JUGA
Ole Romeny Diikat Oxford United, Nilai Transfer Ini
Marselino Ferdinan Rising Star Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *